Pemulung Temukan Bayi Usia 4 Hari di Tempat Sampah, Kondisi Memprihatinkan

sulsel.hallobanua.com, Makassar-- Seorang pemulung, Dedi menemukan bayi berjenis kelamin laki-laki yang diduga baru dilahirkan sekitar 3-4 hari ditemukan pada Rabu (16/2/2022) sekitar pukul sembilan pagi di tempat pembuangan sampah jalan BTP Blok L Kota Makassar.

Berdasarkan keterangan Dedi, bayi malang itu ditemukan di tempat pembuangan sampah dalam kondisi yang memprihatinkan yang hanya dibungkus jaket dalam sebuah kardus di depan Panti Asuhan Nurul Amal BTP Blok L.

"Saya kaget karena ada yang gerak-gerak didalam kardus, pas saya cek ada bayi lalu saya beritahu itu panti ada bayi disitu, baru dibawah mi di puskesmas karena masih hidup," ungkap Dedi.

Kepala Puskesmas Tamalanrea, dr Melfina Syamsuddin mengaku bayi yang ditemukan warga tersebut dalam kondisi memprihatinkan sebab kondisi bayi lahir tidak dalam kondisi sehat. Bahkan bobot berat bayi hanya 1 Kg jika dibandingkan dengan usia bayi yang sama.

"Iya ada bayi dibuang dan datang ke puskesmas itu sekitar pukul 10 pagi, bayi itu sudah dalam kondisi gemetaran dan tali pusarnya mengalami infeksi. Berat badannya juga tadi kami timbang hanya seberat 1 Kg," bebernya.

Untuk itu, pihak puskesmas dan kepolisian Tamalanrea merujuk bayi tersebut ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Daya Makassar untuk mendapatkan perawatan yang intensif. "Kami rujuk ke rumah sakit karena kondisinya perlu masuk inkubator dan kekuranan gizi. Kami duga bayi itu sudah 3-4 hari sejak dilahirkan," ujarnya.

Bahkan sejak bayi tersebut ditemukan hingga dibawah ke rumah sakit, bayi yang diberi nama inisial L ini telah mendapat perhatian dan banyak warga sekitar tersebut untuk mengadopsi anak tersebut.

Dhita Anggraeni
Baca Juga
Hallosulsel

Follow Instagram Kami Juga Ya